Hadiri Penganugerahan Gelar Adat Kepada Kapolda Riau, Ini Kata Gubri Syamsuar

IndonesiaLineNews-Pekanbaru- Gubernur Riau (Gubri) Syamsuar menghadiri penganugerahan gelar adat Datuk Seri Jaya Perkasa Setia Negeri kepada Kapolda Riau Irjen Pol Mohammad Iqbal oleh Lembaga Adat Melayu Riau (LAMR) berlangsung di Balai Adat LAMR, Jumat (29/9/23). 

Dalam sambutnya, Datuk Seri Setia Amanah tersebut mengucapkan tahniah atas gelar yang baru saja disematkan kepada Kapolda Riau tersebut. 

Menurut Gubri, Irjen Pol Mohammad Iqbal merupakan sosok yang membanggakan dan di elu-elukan oleh masyarakat. Sebab terangnya, Kapolda Riau itu sudah lama menjadi bagian dari Provinsi Riau. 

Bahkan sebut Mantan Bupati Siak itu, sebelum menjabat sebagai Kapolda Riau, dulunya Irjen Pol Mohammad Iqbal sempat menjabat sebagai Kasatlantas Polresta Pekanbaru, Kapolres Dumai dan kembali mengemban amanah sebagai Kapolda Riau. 

“Tentu telah banyak kebijakan dan budi baktinya ditorehkan untuk Riau yang tercinta ini. Kebijakan-kebijakan serta terobosan beliau semakin tampak nyata hasilnya untuk kenyamanan maupun keamanan dan ketertiban masyarakat Riau yang tadi disampaikan secara humanis,” ujar Gubri. 

Syamsuar melanjutkan, penebalan gelar adat Datuk Seri Jaya Perkasa Setia Negeri kepada Kapolda Riau oleh LAMR tentunya telah berdasarkan pertimbangan kepatutan yang bermuara kepada kemufakatan. 

“Atas nama pribadi dan Pemerintah Provinsi Riau kami menyampaikan tahniah kepada Irjen Pol Mohammad Iqbal,” ucapnya. 

Gubri menambahkan, siap sedianya Kapolda Riau itu ditugaskan oleh negara untuk memimpin Kepolisian Daerah Riau, telah dijadikan sebagai amanah yang diemban dengan sebaik-baiknya. 

Terangnya, diantara pengakuan paling mengemuka yang dinyatakan oleh masyarakat Riau bahwa Kapolda Riau itu dapat mengatasi persoalan-persoalan terkini yang terjadi. 

Selain itu yang amat sangat berkesan bahwa Irjen Pol Mohammad Iqbal senantiasa menjalin komunikasi yang baik dan humanis dengan seluruh komponen masyarakat, apalagi tentunya juga Lembaga Adat Melayu Riau. 

“Dengan begitu dapat dikatakan bahwa Datuk Seri Jaya Perkasa Setia Negeri sangat mempertimbangkan nilai-nilai adat junjung di dalam setiap kebijakannya,” sebutnya. 

Gubri berharap agar gelar yang ditabalkan kepada Kapolda Riau itu juga bermakna harapan buah pimpinan Kepolisian Riau ini tidak diragukan lagi kapabilitas nya. 

“Mari kita doakan bersama semoga Kapolda Riau senantiasa diberikan kesehatan dan kesuksesan dalam menjalankan tugas,” tutupnya.