Polisi Bekuk Pembobol Vihara di Taman Sari

IndonesiaLineNews-Jakarta – Polsek Metro Taman Sari diperbantukan Polres Jakarta Barat berhasil meringkus pelaku pembobol brangkas di Vihara Dharma Bhakti Jl Kemenangan 3 Kelurahan Glodok Kecamatan Taman Sari Jakarta Barat, Rabu (27/04/2022).

Polisi berhasil mengamankan 2 orang pelaku berinisial (AK) dan (KP) di dua lokasi yang berbeda.

Kapolsek Metro Taman Sari Polres Metro Jakarta Barat (AKBP. Rohman Yonky Dilatha) mengatakan pihaknya berhasil mengungkap pelaku pembobol brangkas di Vihara Dharma Bhakti.

“Dua pelaku berhasil kami amankan, dimana para pelaku merupakan orang yang bekerja di Vihara tersebut,” ungkapnya.

Diketahui pelaku merupakan para karyawan yang bekerja di wihara tersebut. Pelaku (AK) bekerja sebagai office boy sedangkan (KP) bekerja sebagai petugas keamanan.

Kejadian tersebut bermula pada saat korban Shirley Wijaya selaku pengurus vihara melakukan pengecekan terhadap kotak amal milik vihara yang berada di dalam brangkas.

“Saat dilakukan pengecekan ditemukan brangkas dalam keadaan rusak terbuka dan sejumlah uang tunai sekitar 5 juta rupiah ditemukan sudah tidak ada,” tuturnya.

Korban mengetahui ada CCTV yang rusak. Setelah diteliti ternyata kabelnya sengaja diputus menggunakan gunting.

Setelah dipanggil teknisi ternyata pelaku sengaja memotong kabel CCTV agar aksinya tidak diketahui pelaku ternyata mengambil uang di kotak amal dengan menggunakan gesper yang dililit dengan double tip supaya uang dalam kotak amal tersebut menempel pada saat beraksi.

Redaksi