Ketua DPRD Minta Dishub Gencarkan Sosialisasi Tertib Berlalu Lintas

IndonesiaLineNews-Jakarta-Ketua DPRD DKI Jakarta, Khoirudin menginginkan agar Dinas Perhubungan (Dishub) DKI Jakarta terus menyosialisasikan aturan berlalu lintas kepada masyarakat, termasuk di kalangan pelajar.

Khoirudin berharap, dengan adanya sosialisasi aturan berlalu lintas ini bisa mengurangi angka kecelakaan dan jatuhnya korban jiwa.

“Dinas Perhubungan dalam patrolinya bisa sekaligus mengingatkan masyarakat dan kemudian sosialisasi terhadap aturan-aturan berlalu lintas harus terus digerakkan. Warga perlu diingatkan agar jangan lengah, lalai, dan main handphone saat berkendara,” ujarnya, Jumat (29/11).

Menurutnya, kecelakaan lalu lintas bisa terjadi karena banyak faktor. Selain karena masalah pada kendaraan, juga bisa disebabkan karena kelalaian manusia. 

“Banyak faktor penyebab kecelakaan, kadang human error, kelelahan, kadang main handphone, harus ada patroli dan sigap aparat kita,” terangnya.

Khoirudin juga meminta agar aparat terkait menindak para pelanggar lalu lintas dengan tegas. Sehingga, masyarakat bisa lebih tertib dalam berlalu lintas. 

“Ini harus menegakkan aturan. Begitu juga dari kepolisian yang juga berpatroli tegakkan aturan,” ungkapnya.

Ia menambahkan, sosialisasi tertib berlalu lintas juga perlu dilakukan di kalangan pelajar. Terlebih, saat ini sudah banyak beredar sepeda listrik.

“Ini juga perlu diedukasi agar masyarakat, khususnya pelajar kita mengetahui aturan bahwa sepeda listrik tidak boleh digunakannya di jalan-jalan utama,” tandasnya.