Kafilah MTQ Aceh Jalani Pemusatan Latihan di LPTQ Aceh

IndonesiaLineNews-Banda Aceh- Lembaga Pengembangan Tilawatil Qur’an (LPTQ) Aceh menggelar pemusatan latihan atau training center (TC) bagi puluhan calon peserta Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) Tingkat Nasional XXX yang akan diselenggarakan di Kalimantan Timur.

Tahap pertama pelatihan ini telah dilaksanakan pada 1-7 Juli, dan saat ini memasuki tahap kedua yang akan berlangsung dari 1-8 Agustus 2024.

“TC tahap pertama sudah selesai dilaksanakan pada 1-7 Juli 2024. Pada awal Agustus nanti akan dilaksanakan TC kedua di LPTQ Aceh,” ujar Sekretaris Harian LPTQ Aceh, H. T. Mardhatillah, kepada Media Center Aceh, Selasa (30/7/2024).

Sebanyak 57 peserta dari tujuh cabang yang diikuti berpartisipasi dalam pemusatan latihan ini. Pada TC tahap kedua, LPTQ Aceh juga akan menghadirkan tiga pelatih nasional di cabang tahfizh, syarhil, dan karya tulis ilmiah Al Quran (KTIQ). “Pada TC kedua ini, LPTQ akan mendatangkan tiga pelatih nasional, sehingga total dengan pelatih provinsi ada 42 orang,” ungkapnya.

Secara umum, kualitas para peserta setara dengan tahun-tahun sebelumnya. Namun, cabang tahfizh dan tafsir menunjukkan peningkatan yang signifikan. “Semua cabang bagus, tetapi dua cabang ini lebih menonjol,” tambahnya.

Kafilah MTQ Aceh yang nantinya akan diberangkatkan ke Kalimantan Timur berjumlah 88 orang, terdiri dari 57 peserta MTQ dan 31 orang official.

Kemudian dengan serangkaian TC yang telah dijalani, pihaknya berharap Aceh dapat memperbaiki peringkat pada MTQ mendatang.

“Sebelumnya, Aceh berada di peringkat kedelapan, dan diharapkan bisa masuk lima besar, sebagaimana harapan Kepala Dinas Syariat Islam. “Insya Allah, kita harapkan bisa memperbaiki peringkat, dari peringkat delapan bisa masuk lima besar,” ujarnya.